01 December 2016

Laporan Akhir Lab TI (JarKom) Universitas Gunadarma

Laporan Akhir Lab TI (JarKom) Universitas Gunadarma

Hai kepoers, ketemu lagi nih.. Kali ini saya akan berbagi lembaran tugas kepada kalian semua. Bagi kalian yang sudah menempuh semester 5 di Univ. Gunadarma, maka kalian akan merasakan Laboratorium Teknik Informatika dengan mata praktikum Jaringan Komputer (JarKom). Praktikum tersebut terdiri dari 4 pertemuan. Jadi ada 4 Laporan Akhir yang akan kalian buat. 

Pertemuan 1, kalian akan belajar tentang LAN (Local Area Network). Sebenarnya tidak hanya belajar LAN saja, tapi kalian akan belajar tentang tipe - tipe kabel, tipe jaringan berdasarkan lingkup luasnya dan juga perangkat Jaringan yang digunakan. Kalian akan membuat jaringan LAN dengan software Cisco Paket Tracer.

Pertemuan 2, kalian akan belajar tentang DHCP (Dynamic Host Control Protocol), yaitu pemberian alamat IP dari Server ke Client secara otomatis atau dinamis. Kalian akan mengetahui tahapan konfigurasinya dengan menggunakan Cisco Paket Tracer. Selain itu, kalian juga akan belajar tentang Subnetting atau pembagian alamat IP.

Pertemuan 3, kalian akan berlajar tentang DNS (Domain Name Server), yaitu pemberian nama untuk sebuah alamat IP dan Mail Server, yaitu membuat server untuk melakukan kegiatan kirim dan terima email antara PC yang ada.

Pertemuan 4, kalian akan belajar tentang Routing, yang secara garis besar adalah menghubungkan jaringan pertama yang terdiri dari beberapa PC dengan jaringan kedua yang terdiri dengan beberapa PC, sehingga diantara kedua jaringan yang berbeda itu dapat saling terhubung seperti saling bertukar data.






EmoticonEmoticon

loading...