Apakah kalian memiliki sebuah ATM? Mungkin sebagian orang memilikinya, begitu juga dengan saya. ATM ini tentu membantu kita dalam mengatasi masalah keuangan. Misalnya saja kalau uang dalam dompet kita sudah habis, kita hanya tinggal mengambilnya menggunakan ATM.
Pengambilan uang dengan fasilitas ATM ini biasanya menggunakan kartu elektronik yang digunakan sebagai ID ATM kita. Dengan cara ini, kita hanya tinggal memasukannya kedalam mesin ATM lalu mengambil uang yang kita butuhkan.
Yap, hanya dengan sebuah kartu, kita dapat memperoleh uang milik kita yang disimpan didalam bank. Tapi, bagaimana kalau kartu ATM yang kita miliki diambil oleh seseorang yang tidak bertanggung jawab? Bisa - bisa uang yang kita miliki habis diambil oleh dia. Tapi tenang, bank memiliki fasilitas keamanan yang terjamin untuk menjaga uang yang kita miliki. Salah satunya adalah 3 kali salah memasukkan PIN ATM, maka otomatis ATM kita diblokir. Sehingga kita tidak bisa melakukan transaksi menggunakan kartu tersebut.
Peristiwa diatas baru saja saya alami kemarin. Karena PIN ATM saya diganti oleh ibu saya, dan beliau tidak memberitahukan ke saya, otomatis saat saya memasukan PIN selalu salah. Saya bingung karena tidak dapat melakukan transaksi, padahal saya mau membeli sebuah buku. Akhirnya setelah 3 kali percobaan, ATM saya diblokir. Alhasil saya harus membuka kembali ATM saya.
Kali ini saya akan memberitahukan kepada kalian cara membuka kembali ATM Mandiri yang diblokir berdasarkan pengalaman saya sendiri. Perlu diketahui, untuk membuka kembali ATM ini, kalian perlu mendatangi Bank Mandiri cabang terdekat dengan kota kalian.
Pertama, siapkan barang - barang yang dibutuhkan. Diantaranya, buku tabungan, KTP, kartu ATM.
Kedua, saat kita datang ke dalam Bank, maka security akan bertanya apa yang akan kita lakukan. Bilang aja mau Buka ATM yang diblokir. Lalu security langsung bertanya, tentang barang yang dibutuhkan seperti diatas. Jika semua dibawa, maka security akan memberikan sebuah no antrean dan lembaran yang perlu diisi untuk melakukan pembukaan ATM. Lembaran tersebut berisi : Nama, Nama Ibu Kandung, No. Identitas, No Rek., Tempat tanggal lahir, dan terakhir alasan pembuatan lembaran tersebut. Kata securitynya sih isinya 'Membuka ATM yang diblokir'.
Ketiga, kita harus menunggu antrean sampai no yang kita miliki dipanggil. Kemarin sih Costumer yang ingin membuka ATM yang diblokir langsung dikumpulkan untuk diselesaikan. Mungkin karena Bank Mandiri Cabang yang saya datangi lagi rame banget jadi pasti lama untuk mengantrenya.
Tapi kalau tidak seperti saya, kalian tunggu saja ya, nanti diselesaikan.
Keempat, nama saya dipanggil, lalu disuruh ke barisan pertama untuk mengganti PIN. Saya lupa nama barisannya apa. Tapi yang pasti barisan itu sama saat kita ingin menyerahkan uang untuk menabung.
Kelima, Mas/Mba yang melayani pada baris tersebut akan melakukan tindakan untuk mengganti PIN ATM. Mereka hanya akan menggesek kartu di tempat seperti ingin melakukan pembayaran belanjja melalui ATM gitu. Lalu nanti disuruh memasukan no. PIN yang terdiri dari 6 digit. Lalu diulang kembali no tersebut. Mereka akan mengarahkannya nanti.
Keenam, setelah no PIN diganti, maka kartu ATM yang diblokir tadi sudah dapat diguanakan kembali.
Sekian dari saya, semoga dapat membantu kalian dalam mengatasi masalah seperti ini. Kalau masih bingung, silahkan berkomentar. Terimakasih..
1 komentar so far
EmoticonEmoticon